Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengaktifkan Dan Mengunci Whatsapp Dengan Fitur Sidik Jari Smartphone

Cara Mengaktifkan Dan Mengunci Whatsapp Dengan Fitur Sidik Jari Smartphone

Smartphone keluaran baru atau smartphone premium biasanya sudah support fitur sidik jari. Dan ternyata fitur sidik jari ini juga bisa digunakan untuk aplikasi Whatsapp juga lho!

Kita ketahui sendiri, kadang betapa kepo atau betapa tingginya rasa ingin tahu orang lain atau bahkan keluarga kita sendiri mengenai isi chat Whatsapp kita, apalagi saat smartphone kita sedang ditinggalkan sesaat.

Nah oleh karena itu sudah sepatutnya bagi kita untuk mengamankan privasi diri kita sendiri dari orang lain, bahkan itu termasuk saudara atau pacar sendiri dengan sebuah fitur seperti sidik jari ini.

Hal ini akan sangat membuat Whatsapp anda aman total dari ancaman para orang kepo dan orang yang sekiranya memegang smartphone anda.

Bagaimana caranya? Langsung simak caranya dibawah ini mengenai cara detailnya ya!

1. Buka Whatsapp dan pilih opsi Setelan

2. Kemudian pilih opsi Akun dan pilih Privasi

3. Geser kebawah dan temukan opsi "Kunci sidik jari"

4. Setelah itu pilih opsi Kunci sidik jari tersebut dan selesai!


Ada beberapa opsi lain yang bisa anda atur jika diinginkan, yaitu durasi otomatis kunci dan menampilkan konten di notifikasi.

Opsi "Tampilkan konten di notifikasi" berfungsi untuk menampilkan pesan sebelum anda membacanya.

Aktifkan bila diperlukan, atau nonaktifkan fungsi ini untuk menghilangkan setiap notifikasi pesan WA baru.
Evan Nugraha Permana
Evan Nugraha Permana Hobi Fotografi, Dunia IT & Otomotif | IG : @evannpermana

Posting Komentar untuk "Cara Mengaktifkan Dan Mengunci Whatsapp Dengan Fitur Sidik Jari Smartphone"