Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Solusi Mengatasi The Sims 4 Error The VC++ runtime redistributable package was not installed successfully Dengan Mudah


Jika sebelumnya saya sempat membuat artikel tentang The Sims 4 juga, yaitu "Cara Menggunakan Dan Menginstall MCC The Sims 4 PC", yang berkaitan dengan mod dan cheat di game ini, sekarang akan saya bahas tentang hal yang berbeda yakni suatu error di game The Sims 4 ini.


Error apa itu? error yang ingin saya bahas tersebut adalah "Error: The VC++ runtime redistributable package was not installed successfully, Setup cannot continue. (1612)".

Kenapa bisa terjadi error ini?

Error ini disebabkan karena anda belum menginstall (Atau, PC anda tidak diinstall VC Runtime oleh orang installer PC anda) sebuah runtime penting bernama "Visual C++ Redistributable".

Sedangkan komponen software VC Redist ini sangat penting untuk menjalankan game The Sims 4 tersebut, bahkan bukan untuk game The Sims 4 saja.

Apa anda harus mendownload software Visual C++ bawaan Windows ini? Tidak usah, karena jika anda membeli game ini maka dipastikan sudah ada software VC bawaan yang terdapat di "The Sims 4\__Installer\vc. Lebih lanjutnya simak hal berikut :

1. Cari folder tempat game The Sims 4 anda terinstall

C:\Program Files (x86)\Origin Games\The Sims 4
Cari alamat folder diatas jika game The Sims 4 anda di-install secara default.

2. Cari folder "__Installer" yang terdapat di dalam folder game Origin The Sims 4 anda, lalu buka folder tersebut

(Contoh isi foldernya seperti gambar diatas ini)

3. Buka folder "__Installer" tersebut, lalu pilih folder "vc"

4. Buka folder "vc" tersebut dan anda akan melihat 2 folder yakni "vc2010sp1" dan "vc2013" seperti gambar dibawah ini


Folder vc2010sp1 dan vc2013 ini berisi installer VC Redist dan wajib anda install semua jika PC anda tidak di-install sama sekali.

Nah, install saja salah satu dari kedua ini terlebih dahulu. 
Atau, install salah satu saja (Coba-coba) yang mana yang belum terinstall dan yang mana yang sudah terinstall di PC anda.

5. Install dengan membuka salah satu folder tersebut, kemudian pilih folder Redist

6. Didalam folder redist ini, ada dua pilihan installer yakni "vcredist_x64" dan "vcredist_x86"


Jalankan vcredist_x64 jika OS Windows anda 64 bit
Jalankan vcredist_x86 jika OS Windows anda 32 bit

Jika sudah install VC Redist tersebut, silahkan jalankan kembali game The Sims 4 anda lalu cek kembali apa sudah bisa? 

Jika masih belum bisa, cek kembali apakah karena error dari VC Redist ini atau karena error lain. Yang saya tahu, ada 3 error umum di game ini yang telah saya temukan, antara lain sebagai berikut :

The Sims 4 VC ++ error 5100 / The VC++ runtime redistributable package was not installed successfully, Setup cannot continue. (1612)

Ini adalah error yang solusinya sedang dibahas disini yang dapat mencegah Anda menjalankan The Sims 4. Namun, Anda dapat memperbaikinya dengan menginstal komponen Visual C ++ yang diperlukan.

The Sims 4 error 1638

Jika Anda mengalami error ini, pastikan untuk mencoba menonaktifkan antivirus yang anda punyai dan cek kembali game The Sims 4 anda.

The Sims 4 tidak bisa terbuka karena alasan yang tidak jelas

Terkadang kesalahan ini karena ada file .dll yang terhapus, karena CC/Mod yang tidak kompatible dengan game The Sims 4 anda atau karena file launcher The Sims 4 yang terkena virus MGR (Anda juga bisa mengunjungi konten saya tentang Cara Menghapus Total Virus MGR).
Evan Nugraha Permana
Evan Nugraha Permana Hobi Fotografi, Dunia IT & Otomotif | IG : @evannpermana

Posting Komentar untuk "Solusi Mengatasi The Sims 4 Error The VC++ runtime redistributable package was not installed successfully Dengan Mudah"